Oke, pada kesempatan kali ini kami akan memperkenalkan satu objek wisata pantai di Gunungkidul yang katanya sudah ‘dipoles’ sedemikian rupa dan berhasil menggaet minat banyak wisatawan, yakni Pantai Timang. Pantai ini juga sudah cukup sering diliput oleh berbagai media televisi, dan sekarang kami akan mencoba mendeskripsikan keindahannya lagi buat Anda semua.
Sekilas Info Mengenai Pantai Timang
Pantai Timang adalah pantai yang identik dengan penampakan bukit karang yang besar. Pantai ini seolah terbagi menjadi dua area, yakni bagian timur yang dipenuhi dengan pasir putih bersih dan bagian barat diisi dengan perbukitan batuan yang lumayan terjal dan berbatasan langsung dengan lautnya.
Tak hanya itu saja, Pantai Timang jelas menyajikan pemandangan eksotis yang tentunya sangat menawan, apalagi jika pemandangan tersebut Anda nikmati dari atas Pulau Timang, semacam batu karang besar dan curam yang agak menjorok ke tengah pantai.
Wahana yang Ada di Pantai Timang
Nah, agar Anda bisa mencapai Pulau Timang seperti yang kami sebutkan sebelumnya, jelas Anda harus menyeberang dengan menggunakan kereta gantung atau yang biasa disebut juga dengan gondola tradisional, dimana gondola ini ditarik mulai dari bibir pantai menuju Pulau Timang. Karena merupakan gondola tradisional, jadi Anda sudah bisa membayangkan kan bahwa kereta gantung satu ini terbuat dari kayu dengan tali penghubungnya hanyalah tali tambang?
Selain menyediakan gondola tradisional, pantai ini juga menyediakan jembatan gantung yang bisa dijadikan alternatif bagi Anda yang hendak menuju ke Pulau Timang tanpa menggunakan gondola. Jembatan gantung ini adalah wahana baru yang memang mulai dibuka pada Maret 2017 yang lalu.
Jembatan ini diuntai dari tali biasa dengan panjang sekitar 200 meter, dan jika ada seseorang melewatinya tentu akan tampak bergoyang. Tentu ini wahana yang sangat cocok untuk Anda yang menyukai tantangan mengingat untuk melintasinya pun Anda harus berjalan di atas ombak Pantai Timang yang sudah terkenal akan keganasannya dan angin yang juga cukup kencang.
Tambahan info lagi, jika Anda berminat untuk menaiki gondola, Anda cukup sediakan uang kira-kira sebesar Rp 150.000 – Rp 200.000 untuk pulang pergi. Namun jika Anda lebih berminat untuk menjajal jembatan gantungnya, Anda cukup sediakan uang kira-kira sebesar Rp 100.000 saja. Mahalkah? Memang iya, tetapi harga yang lumayan ini akan dibayar kembali dengan pengalaman yang seru dan pemandangan yang patut untuk diacungi jempol.
Lokasi Pantai Timang dan Cara untuk Menuju ke Sana
Nah, setelah Anda membaca ulasan di atas, apakah Anda sudah penasaran dan ingin segera mengunjunginya? Jika iya, yuk, langcung cek ke lokasinya yang ada di Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, tepatnya di Pedukuhan Danggolo, Desa Purwodadi.
Sedangkan cara untuk menuju ke sana, dari arah Wonosari, silahkan Anda langsung menuju ke Jalan Barong hingga mencapai pertigaan Mulo. Nah, di pertigaan ini, Anda bisa langsung belok kiri menuju ke arah Pantai Siung sampai Anda bertemu dengan Pasar Dakbong. Nah, disini Anda bisa bertanya kepada warga mengenai jalan menuju ke Pantai Timang, dan jangan lupa siapkan diri Anda juga karena setelah ini Anda harus melalui jalanan yang berbatu dan terjal kira-kira sepanjang 5 km yang pastinya bisa menguras tenaga.
Nah., itu dia review yang bisa kami berikan terkait pantai Timang yang ada di Jogja. Semoga bisa menjadi referensi yang bermanfaat.